Julia Fleury Jadi Duta Pop Indonesia Berkat Single ‘Masihkah Cinta’

KabareTegal, Jakarta – Setelah single pertama yang berjudul ”Satu Hati” dapat diterima baik oleh para penikmat musik Tanah Air, kini Julia Fleury kembali hadir dengan single keduanya yang berjudul “Masihkah Cinta”.

 

Dalam suatu hubungan, awal mula indah, bahagia, saling menjaga hati dan selalu berjalan bersama, Namun cinta tidak selamanya indah dan berbunga, pasti ada hal atau kondisi yang membuat kita harus berkorban. Hal ini yang coba di sampaikan Julia Fleury lewat lagu berjudul “Masihkah Cinta”

 

Julia Fleury mengungkapkan, lagu ini bercerita tentang sepasang kekasih  yang saling mencintai Namun  harus putus. Karena hal yang tidak memungkinkan untuk bersatu. sang Kekasih rela pergi jauh untuk melihat pasangannya berbahagia, walau kekasih ini masih mencintainya .

Bila di single pertamanya Julia Fleury menginginkan seluruh pendengar dan penikmat musik dapat bersama selamanya dalam cinta dan doa, tapi untuk di lagu “Masihkah Cinta” walaupun masih saling cinta, ada perpisahan untuk sebuah kebahagiaan.

 

Masih bernuansa pop kental pada single kedua Julia Fleury ini, namun yang membedakan dari “Masihkah Cinta” lebih ‘dark’ sedikit sentuhan orchestra tapi  tetap easy listening. Di single “Masihkah Cinta” Julia Fleury masih mempercayakan Agus Sukirno sebagai pencipta lagunya , dan dibantu oleh Madai dalam proses mixing dan mastering.

 

Single kedua “Masihkah Cinta” ini, sempat viral  dan dijadikan lomba cover oleh seluruh masyarakat di support Blibli.com dengan total hadiah voucher Blibli 2 juta

 

Dan saat ini ramai juga di blantika musik Tanah Air, khususnya di seluruh radio nasional dan masuk chart di radio-adio di Indonesia

 

Julia Fleury dinobatkan menjadi Duta Pop Indonesia di Raka Radio Streaming Indonesia dalam acara program Raka Top 10 Chart – Duta Pop Indonesia, Raka Radio Streaming Indonesia edisi 25 Juli 2021.

 

Dan interview Live Phoner Radio yang disiarkan secara streaming dengan coverage nasional maupun mancanegara (seluruh dunia)

 

Berharap single kedua dari Julia Fleury ini lebih mendapatkan support, dukungan promo serta dapat diterima di seluruh lapisan pecinta musik Indonesia.

 

Data Produksi:

Lagu                : Masihkah Cinta

Penyanyi         : Julia Fleury

Pencipta          : Agus Sukirno

Label               : 5758 Music

 

About AKHMAD SEKHU

Akhmad Sekhu, wartawan dan juga sastrawan. Buku puisinya: Penyeberangan ke Masa Depan (1997), Cakrawala Menjelang (2000). Sedangkan, novelnya: Jejak Gelisah (2005), Chemistry (2018), Pocinta (2021)

View all posts by AKHMAD SEKHU →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *




Enter Captcha Here :